Selasa, 17 Februari 2015 08:05

Perdana: Pekan Raya Administrasi Bisnis 2015 Berakhir Meriah Featured

Written by
Rate this item
(1 Vote)

Jika sebelumnya jurusan Akuntansi memiliki agenda rutin Seniora, jurusan Administrasi Bisnis Politeknik Negeri Samarinda kini juga memiliki acara yang akan rutin diadakan dengan nama Pekan Raya Administrasi Bisnis yang perdana resmi dibuka di Auditorium Polnes Pada hari rabu (11/02) pagi oleh Direktur Politeknik Negeri Samarinda Ir.H.Ibayasid,M.Sc. dan berakhir hari sabtu (14/02) malam.

 

Dalam acara ini diperlombakan Typing Speed, Fashion Business Clothes, Selfie & Groufie, Festifal band, dan Modern Dance serta terdapat stand Bazar di lapangan Auditorium Polnes yang diikuti oleh Mahasiswa Politeknik Negeri Samarinda dan Pelajar SMA/SMK sederajat di Samarinda serta umum.

 

Ketua jurusan Administrasi Bisnis, Dr.Besse Asniwaty,SE.,M.Si. mengatakan, “Acara ini bagus sekali, karena bisa menciptakan kreativitas mahasiswa, kemudian ini perlu proses pembelajaran yang jarang ditemukan dalam proses belajar mengajar. Bisa dikatakan bahwa ini sebagai salah satu pembentukan karakter jadi mahasiswa belajar bertanggungjawab, belajar menyelesaikan suatu pekerjaan, belajar bekerjasama, dan banyak sekali pelajaran-pelajaran yang ditemukan disini sebagai proses pendewasaan.” Dia juga berharap kedepannya acara ini bisa berkembang dikemudian hari.
Ditemui seusai acara tersebut kapten The Javoe juara 2 lomba Modern Dance mengatakan bahwa mereka sangat bersyukur meskipun dengan latihan dadakan dan banyak hambatan, mereka mampu menjadi juara 2 di Modern Dance. Ditempat yang sama band Hot Limit, juara 1 lomba Festifal Band mengutarakan rasa bersyukurnya karena ini adalah kali pertama Hot Limit menjadi juara 1 dan berharap acara ini akan diadakan lagi dan Hot Limit jadi juara 1 lagi kedepannya. (Rofi)


Daftar pemenang acara Pekan Raya Administrasi Bisnis 2015:
1.      Lomba Selfie & Groufie
-          Juara 1 Selfie : Sania Watai
-          Juara 1 Groufie : Wawan Firdaus
2.      Lomba Fashion Business Clothes
-          Juara 1 : Bobby Siswanto
-          Juara 2 : Shelly Herdianti
-          Juara 3 : M. Fahryza Adrian
3.      Lomba Festival Band
-          Juara 1 : Hot Limit
-          Juara 2 : Alice In Wonderland
-          Juara 3 : My Band
4.      Lomba Modern Dance
-          Juara 1 : Q-dall
-          Juara 2 : The Javoe
-          Juara 3 : Sayco Crew
-          Juara favorit : Step by crew
5.      Lomba Typing Speed 
Kategori Mahasiswa
-   Juara 1 : Salahsiah
-   Juara 2 : Nur Fiqi Hardianti
-   Juara 3 : Sitti Shal Hah
Kategori SMA/SMK
-   Juara 1 : Angga Setiawan
-   Juara 2 : Nita Surya Ramadhan 
-   Juara 3 : Dinda Yulia Ratna
Read 8665 times Last modified on Rabu, 25 Februari 2015 08:08
Login to post comments

Kalender Akademik TA 2024-2025

Pengunjung Aktif

Kami memiliki 2509 guests dan tidak ada anggota yang online

054847224
Hari ini
Kemaren
Minggu ini
Minggu kemaren
Bulan ini
Bulan kemaren
reset tgl. 21-01-2019
21021
42766
228468
54395634
511101
1973029
54847224

IP Anda: 3.144.3.230
2024-11-15 10:19
Copyright © 1986 - 2020 | POLNES Official website: www.polnes.ac.id Email: polnes@polnes.ac.id atau humas@polnes.ac.id 
Dikelola Oleh: UPT. TIK Created by: NS

Search